Selasa, 26 Agustus 2008

Mimpi itu ada dimana?

Apalah arti sebuah Nama? Tanpa Nama, Mimpi tidak akan ada arti-nya. Lalu, apalah arti nya mimpi?

Dahulu kala ketika SD, aku memimpikan untuk menjadi Professor ala BJ Habibie...
...beranjak SMP, aku bermimpi untuk menjadi atlet seperti idola ku saat itu; Alexander Popov. Berbagai event aku ikuti.

Masuk SMA, akupun berubah pikiran. Bermimpi menjadi Penerbang F-16 seperti Letkol (Pnb) M.Syaugi ketika itu... Tapi tampak nya dunia perkuliahan mengubah ku, akupun bermimpi menjadi seorang pakar di bidang Marketing layaknya Hermawan Kertajaya atau Al-Ries.

Dan dunia kerja skrg pun tampak bersahabat dengan mimpi ku yang terakhir kali... Namun entahlah dalam 3 atau 5 tahun kemudian. Mngkin aku akan bermimpi lagi dan lagi. It's simply the most definite freedom we all have; dreaming

Seperti salah satu sahabat yang selalu berujar "love what you do - do what you love"

Jakarta 26 August 2008; 14.28
What a Day for Daydreaming

Tidak ada komentar: